LAZY LOLLA Coffee Bar and Eatery

Satu lagi tempat hits di Bandung yang baru saja dibuka loh! Buat kalian yang suka nongkrong - nongkrong tanpa menguras kantong, di sini deh tempatnya. Terletak di Jl. Anggrek No. 29, Merdeka, Sumurbandung, Kota Bandung, Lazy Lolla menghadirkan suasana yang homey, nyaman, dan menyajikan berbagai menu makanan dan minuman yang enak - enak. Ini dia beberapa cuplikan mengenai suasana di kafe Lazy Lolla yang kebetulan ada acara Grand Opening pada tanggal 28 Oktober 2017 kemarin.











Oh iya, saat Grand Opening nya kemarin, ada juga Coffee and Latte Art Class bersama dengan Ringgo Agus! Jadi kita bisa belajar caranya Manual Brew dan juga mengkreasikan Latte Art di kopi kita :D






Nah, sekarang kita bahas yuk mengenai makanan - makanan yang kemarin sudah kita cobain di Lazy Lolla ini. Sebagai makanan pembuka, ada Classic Caesar Salad with parmesan and croutons (IDR 25.000) dan Pumpkin Soup (IDR 20.000). Buat saladnya oke, seperti layaknya Caesar Salad biasa. Mungkin, jika potongan sayurnya lebih kecil - kecil akan lebih mudah dimakan dan tersalut dengan sausnya lebih oke lagi. Selain itu, pumpkin soup nya juga enak deh, kita suka sama supnya dan ada  tambahan Juliene Smoked Beef serta breadsticks. Creamy, labunya berasa, dan enak!


Pumpkin Soup - IDR 20.000

Caesar Salad - IDR 25.000

Sekarang kita bahas Main Course nya yah! Ada Chicken Caneloni with Cream Sauce (IDR 25.000) untuk pasta section, sedangkan untuk steak corner ada Tenderloin with Herbs and Garlic Mousse served with Saute Vegetables, Supli, and Demiglace Thyme Flavor (IDR 65.000), dan Duet of Salmon and Gindara (IDR 65.000), serta Nasi Ayam Rica - Rica (IDR 24.000) untuk rasa lokal. 


Chicken Caneloni - IDR 25.000
Semuanya oke - oke deh dan harganya sangat affordable. Buat kalian yang suka pasta, Chicken Caneloni nya boleh dicoba. Kejunya melimpah, dengan isian daging ayam yang cukup banyak dan kematangan pasta yang al dente.


Tenderloin with Herbs and Garlic Mousse - IDR 65.000

Untuk Tenderloin Steaknya juga cukup empuk, harum banget karena dibalut dengan herbs and spices, dan Garlic Mousse nya yang bikin gurih. Sausnya juga cocok dengan daging sapi nya. 


Duo Salmon Gindara - IDR 65.000

Nah, for fish lovers kalian pasti susah nih mau milih Gindara atau Salmon. Kalian bisa cobain dua - duanya di sini di menu Duet Salmon and Gindara. Sudah lengkap dengan mashed potato yang dicampur potongan wortel dan buncis.


Nasi Ayam Rica - Rica - IDR 24.000

Untuk makanan khas Indonesia, ada Nasi Ayam Rica - Rica yang pedas dan mantap. Sebenarnya gak terlalu pedas buat ukuran kita, ayamnya juga banyak loh. Cocok buat makan siang nih :)

Overall semua makanannya enak - enak dan harganya sangat terjangkau. Bakalan balik lagi buat nongkrong sambil lunch atau dinner bareng teman - teman! Kalian yang di Bandung khususnya, jangan lupa yah sempatin ke sini :D





Comments