UPSCALE DINNER at KOMUNAL 88


Komunal 88 merupakan Italian restaurant yang terletak di daerah Kemang. Lebih tepatnya di Jl. Ampera Raya No 5-6, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. At first, ambience nya homey banget dan comfortable buat lunch, dinner atau hang out with your friends. Nah, terakhir ke sini aku berkesempatan untuk cobain Upscale Dinner nya mereka. Jadi, Upscale Dinner ini available dari jam 18.00-22.00, sedangkan di siang hari Komunal 88 menyediakan brunch dan pastries. Menu Upscale Dinner terdiri dari 3 pilihan set menu yaitu 2 courses, 3 courses, dan 5 courses yang bisa di pairing juga sama wine. So, here it is the Avido (5 courses menu) at Komunal 88!








Mise en Bouche – Spicy Tuna Tartare on Squid Ink Taco
Basically, ini taco tinta cumi jadi warnanya hitam dan di atasnya ada tuna tartare dengan saus yang pedas. They called it spicy but for me it’s not spicy at all ;D Hanya sedikit sekali rasa pedasnya dan hampir gak kerasa buatku. But, I really love their tuna! Biasanya, aku gak suka makan raw tuna karena sering kedapetan yang agak amis. Tapi, yang ini fresh banget dan goes well with the taco. Oh iya, Komunal 88 juga berdedikasi untuk menggunakan 100% sustainable seafood loh, keren kan?



Antipasti – Spicy Tuna Tartare
Okay, buat makanan pembuka aku pilih tuna tartare lagi karena suka banget sama tunanya. Potongan ikan tuna mentahnya diberi saus yang sama seperti Mise en Bouche nya sehingga rasanya juga gak pedas. Tuna ini disajikan di atas sushi rice dan alpukat. Hmm, overall enak, fresh dan potongan alpukatnnya juga masih segar dan gak lembek. Apalagi ada saus dengan potongan mangga manis dan jeruk bali di sampingnya yang elevate si sushi rice dan tunanya.  Tapi, sepertinya porsinya terlalu banyak buat makanan pembuka. This one better for sharing :D



Primi – Sea Urchin Capellini
Selanjutnya masuk ke bagian pasta, di sini ada Angel Hair pasta dimasak dengan pesto sauce dan Lombok Uni. Jadi berbeda yah sea urchinnya tidak berwarna oranye seperti yang kalian temukan di restoran Jepang, tapi di sini warnanya lebih ke coklat dan teksturnya lebih slimmy. For the taste, rasanya cukup oke meskipun agak kurang masuk sama lidahku. Tapi pastanya perfectly cooked dan memang teksturnya seperti mie karena di sini mereka menggunakan fresh pasta. Ada dried cherry tomatoesnya juga sehingga keasamannya bikin menu ini lebih balance dan gak amis sama sekali.




Secondi – Black Angus Tenderloin
This one is a really good steak. Aku pilih tingkat kematangan yang medium jadi masih tender, juicy and it melts in your mouth. Kalo makan dagingnya sendiri memang sedikit asin tapi setelah dimakan bareng plum and red wine sauce nya dan mashed potatonya, rasanya lebih balance dan pas di lidah. I really like the plum and red wine sauce, rasanya manis dan asem sehingga cocok sama steak nya yang asin. Mashed potato nya juga creamy dan tidak ada gumpalan. Good job :D




Dolci – Wellington Panna Cotta
Terakhir, as a dessert, you should try this one too! Suka banget sama Panna Cotta nya yang lembut dan creamy. Tambahan red velvet crumble, French meringue and berriesnya juga menyeimbangkan rasa heavy dari Panna Cotta. Especially the ice cream sehingga rasanya lebih balance antara manis, asam, dan milky dari Panna Cotta. A great way to end this dining experience.



So, that’s it! You should come and try this dining experience at Komunal 88. Makanannya oke, true Italian, bahan – bahan yang digunakan juga fresh dan tentunya pelayanannya ramah dan memuaskan. Bisa jadi ide tempat dinner buat kalian yang mau anniversary, birthday dinner, atau acara lainnya karena tempatnya juga cukup intimate. Thank you Komunall 88 for having me :D


KOMUNAL 88
Jl. Ampera Raya No 5-6
Pasar Minggu
Jakarta Selatan

Opening hour :
Monday - Sunday (07.00 - 23.00)

Comments