KAUM JAKARTA


KAUM Jakarta adalah salah satu tempat yang recommended banget buat kalian yang suka Indonesian Cuisine. KAUM artinya tribe atau suku dan restoran ini mengusung konsep masakan khas Nusantara dari berbagai pulau/suku di Indonesia. KAUM diperkenalkan pertama kali di Hong Kong pada bulan Mei 2016 lalu dan masuk dalam daftar bergengsi "Micheline Guide Hong Kong and Macau 2017". Lokasi KAUM kedua telah diresmikan oleh Potato Head Family pada bulan Oktober 2016 di  Seminyak, Bali. Nah, outlet KAUM di Jakarta ini merupakan outlet ketiganya. Berikut adalah beberapa foto buat kalian yang mau tahu tentang unik dan homey nya desain interior dan eksterior dari restoran ini. 






Tempatnya enak banget, luas dan besar. Konsep desainnya juga unik dan memakai banyak sentuhan kayu. It looks classy and comfy though. Nah, sekarang kita review beberapa makanan yang direkomendasikan di sini. Pertama, ada menu Gohu Ikan Tuna yang terdapat pada bagian menu Sajian Kecil. Menu ini cocok buat jadi appetizer sebelum masuk ke dalam beberapa menu berat lainnya. Gohu Ikan Tuna ini merupakan menu yang berasal dari Maluku. Potongan ikan tuna mentah dan segar dibalur dengan minyak kelapa, sari lemon cui, kacang kenari dan daun ginseng. Seger banget, rasanya tidak terlalu asam dan gak bau amis sama sekali. Pedes banget pula, cocok buat kalian yang suka makan pedes!

Gohu Ikan Tuna (Maluku) - IDR 78.000

KAUM Jakarta juga memiliki beberapa set menu untuk lunch yang bisa jadi ide makan siang kalian. Menu - menu set lunch ini hanya berlaku pada jam 11.00 - 14.00. Menu set lunch yang kita coba hari ini adalah Nasi Bakar Ikan Cakalang yang pedesnya mantep banget. Disajikan dengan kerupuk dan sambal teri. Ini sambelnya enak banget loh guys, harus dicoba! Gak begitu pedes, asin gurih dari ikan teri. Hmm, oke banget deh buat jadi menu makan siang. Next, jangan lupa lunch di sini ya guys dan cobain menu - menu lunch lainnya!

Nasi Bakar Ikan Cakalang

Mostly, makanan di sini dalam bentuk sharing sehingga cocok juga jadi tempat untuk makan keluarga atau rame - rame sama temen. Ini dia beberapa menu sharing yang kita coba dan tergabung dalam bagian menu Sajian Untuk Berbagi. Pertama, ada Bebek Goreng Sambel Mangga Muda yang berasal dari Jawa Barat. Wuahh, ini oke banget deh. Bumbunya meresap di dagingnya, bebeknya empuk dan kulitnya renyah. Sambal mangga muda juga seger pas dimakan sama bebeknya sehingga rasanya gak terlalu berminyak. Kata pelayan di sini, mangga yang digunakan untuk bikin sambelnya dari pohon mangga yang ada di taman restoran ini loh :D Oh iya, jangan lupa dimakan juga dengan sayur urapnya yah yang selalu cocok sama menu bebek goreng. Harus banget nih dipesen!

Bebek Goreng Sambal Mangga Muda (Jawa Barat) - IDR 180.000

Kedua, ada Sate Sapi Wagyu Maranggi yang berasal dari Purwakarta. Bumbunya meresap banget dan sederhana yaitu jahe, bawang putih, kencur dan lada putih. Dagingnya empuk banget dan kecap manis yang disajikan juga tidak terlalu manis. SO GOOD!! Rasanya sederhana tapi kerasa banget bumbu -  bumbunya tuh meresap sampai dalem. Menu ini juga kayaknya harus banget nih dipesen :P One of the best Sate Sapi!

Sate Sapi Wagyu Maranggi (Purwakarta, Jawa Barat) - IDR 140.000

Ada juga menu sayur untuk melengkapi makan kalian supaya lebih sehat! Pilihan kita jatuh pada Tumis Keciwis Tauco Pekalongan yang berasal dari Jawa Barat juga. Sayur keciwis ini mirip dengan sayur Kailan tapi lebih muda dan lebih kecil - kecil lagi. Rasa sayurnya gak pahit dan ditumis sederhana dengan bawang putih dan tauco khas Pekalongan. Lengkap dengan bawang goreng dan kuahnya yang kental. Ini enak juga, rasanya gak terlalu gurih dan asin alami dari tauconya. 

Tumis Keciwis Tauco Pekalongan (Jawa Barat) - IDR 55.000


Setelah makan berat, sekarang kita cobain dua dessert yang ada di Kaum Jakarta. Pertama, Lapis Surabaya yang berasal dari Jawa Timur dengan selai nanas madu yang manis dan wangi. Ada custard nya juga sebagai pelengkap. Hmm, ini cukup oke, kuenya juga ringan dan spongy. Selai nanasnya lebih dominan ke asam dengan rasa yang sedikit manis dan tekstur yang legit. Crumbles yang ada di atasnya juga memberikan tekstur lebih dari kuenya yang lembut. 

Lapis Surabaya Selai Nanas Madu (Jawa Timur) - IDR 48.000
Dessert yang kedua adalah Klappertaart yang berasal dari Sulawesi Utara. Baru tahu loh ternyata kue ini dari Sulawesi, karena seringnya lihat di Bandung :P Ini recommended deh, bentuknya mirip souffle gitu. Biasanya Klappertaart menggunakan kelapa, tapi ini menggunakan tape. Jadi, tapenya ada dibagian bawah dari kue ini yang dibungkus dengan adonan telur yang wangi dan manis. Ada topping kacang dan kismis serta disajikan dengan saus gula merah. Sama sekali gak bikin eneg, enak, lembut dan cukup nagih. A must try dessert when you visit KAUM Jakarta. 

Klappertaart (Sulawesi Utara) - IDR 65.000
Untuk minumannya, kita pesan dua mocktails yaitu Indo Calypso dan Tropical Smoothie. Indo Calypso adalah campuran buah mangga, sitrus, nanas dengan sari tebu. Rasanya asem manis seger, dan yang mirip bunga di atasnya itu adalah buah nanas yang dikeringkan serta parutan nutmeg. Kedua, Tropical Smoothie yaitu smoothie buah mangga, pisang, passion fruit, stroberi, sitrus, dan nektar kelapa. Nah, yang ini lebih berat dan bikin kenyang karena ada pisangnya. Tapi enak dan seger kok :D

Indo Calypso - IDR 55.000

Tropical Smoothie - IDR 55.000

Overall, pengalaman kita di KAUM Jakarta oke banget. Customers juga jadi lebih mengenal tentang masakan Indonesia dan asal daerahnya. Konsepnya bagus, unik dan memberikan ambience yang sangat nyaman bagi customer. Masakan - masakannya juga authentic Indonesian, dengan bumbu - bumbu khas tanpa terasa terlalu gurih atau asin sehingga lebih sehat buat tubuh. Yuk, sharing pengalaman KAUM Jakarta kalian di sini :D




















Comments